Dasar – Dasar Keamanan Komputer

Secara garis besar pengamanan sistem komputer mencakup 4 hal mendasar :
1. Pengamanan secara fisik (Sekuriti Fisik)
2. Pengamanan Akses (Sekuriti Akses)
3. Pengamanan Data ( Sekuriti Data )
4. Pengamanan Jaringan ( Sekuriti Jaringan )


1. Pengamanan secara fisik (Sekuriti Fisik)
Pengamanan secara fisik dapat dilakukan dengan menempatkan sistem komputer pada tempat / lokasi yang mudah diawasi / dikontrol, hal ini dilakukan untuk mengantisipasi kelalaian / keteledoran User yang seringkali meninggalkan terminal komputer dalam keadaan Log On. Hal ini dapat mengakibatkan pihak lain dapat mengakses beberapa fasilitas sistem komputer
2. Pengamanan Akses (Sekuriti Akses)
Pengamanan Akses biasanya menjadi tanggung jawab dari administrator sistem dalam hal ini seorang administrator harus mampu mengontrol dan mendokumentasi seluruh akses terhadap sistem komputer
3. Pengamanan Data ( Sekuriti Data )
Pengamanan data dilakukan dengan menerapkan sistem tingkatan akses dimana seorang hanya hanya dapat mengakses data tertentu saja yang menjadi haknya
4. Pengamanan Jaringan ( Sekuriti Jaringan )
Jaringan disini berkaitan erat dengan pemanfaatan jaringan umum seperti internet dan Ekstranet. Pengamanan jaringan dapat dilakukan dengan kriptografi dimana data yang sifatnya sensitif dienkrip / disandikan terlebih dahulu sebelum ditransmisikan melalui jaringan

Persyaratan Keamanan Komputer
1. Secrecy
Berhubungan dengan hak akses untuk membaca data / informasi dari suatu system informasi dalam hal ini suatu system komputer dikatakan aman jika suatu data / informasi hanya dapat dibaca oleh pihak yang telah diberikan hak / wewenang
2. Integrity
Berhubungan dengan hak akses untuk mengubah data dari suatu sistem komputer dalam hal ini suatu sistem komputer dikatakan aman, jika suatu data hanya dapat diubah oleh pihak yang berwenang
3. Avaibility
Berhubungan dengan ketersediaan data pada saat yang dibutuhkan dalam hal ini suatu data dapat diakses dan dimanfaatkan oleh pihak yang berhak

Komentar

  1. nama : M Fauzanul Hakim A
    email : fauzanul.35e@mma.ipb.ac.id
    website : fauzanul35e.blogstudent.mb.ipb.ac.id

    terimakasih infonya..
    it's very usefull for my paper in http://fauzanul35e.blogstudent.mb.ipb.ac.id/2011/07/20/keamanan-data-di-rsup-fatmawati/

    BalasHapus
  2. Info dari anda sangat berguna , terima kasih

    BalasHapus
  3. Informasi yang anda tulis dalam blog ini sangat bermanfaat, terima kasih.

    Nama : Rachmat Vidiansyah
    Email: rachmat.35e@mma.ipb.ac.id
    Web : http://rachmat.blogstudent.mb.ipb.ac.id/

    BalasHapus
  4. Nama : Angga Prabowo
    Email : angga.35e@mma.ipb.ac.id
    Website : angga35e.blogstudent.mb.ipb.ac.id

    Informasinya sangat bermanfaat sekali,
    silahkan kunjungi blog saya di
    http://angga35e.blogstudent.mb.ipb.ac.id/files/2011/07/Tugas-MIS-Database-Data-Security.docx

    BalasHapus
  5. Maturnuwun infonya...

    http://harimurti.blogstudent.mb.ipb.ac.id/

    BalasHapus
  6. Mas, link untuk matakuliah keamanan komputer "mengenal program perusak pengganggu" kok ngga ada??? Thanks before ^_^

    BalasHapus

Posting Komentar

BlogList

Postingan populer dari blog ini

ACCUMULATOR, COUNTER, DAN SWITCHING

PENGERTIAN DASAR DAN SIMBOL FLOWCHART

Mengenal Program Perusak/ Pengganggu